Rabu, 11 Januari 2017

Duh Kasihan! Uang Cewek Ini di Rekening Terkuras Abis. Awalnya Dapat Telepon dari Petugas Bank


Kasus penipuan melalui telepon kembali terjadi. Jika kasus sebelumnya disebabkan menerima telepon dari operator, kali ini dari orang yang mengaku sebagai petugas bank.

Kejadian ini dialami oleh Ita Purwaningsih (23) warga Kelurahan Ampeldento, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Rabu (11/1/2017), kejadian ini terjadi pada 19 Desember 2016. Saat itu, sekitar pukul 15.42 WIB, ia menerima telepon dari pria yang mengaku karyawan sebuah bank. Pria yang tak dikenalnya itu menjelaskan tentang keunggulan e-banking pada bank tersebut.

Kebetulan, korban merupakan nasabah yang menggunakan aplikasi e-banking di bank itu. Sehingga ia pun dengan mudah mempercayai semua perkataan pria tersebut.

Tanpa terasa telepon itu berakhir. Dan seketika itu pula korban mendapat pesan notifikasi bahwa telah terjadi transfer uang sebesar Rp 15,8 juta ke rekening atas nama Dwi Susanti.

“Padahal saya tidak melakukan transaksi sama sekali,” ujar Ita.

Mendapat pesan seperti itu, korban pun langsung membuka aplikasi e-banking miliknya. Namun sayang, ia gagal membukanya karena akun tengah aktif. Aktivasi itu diduga karena digunakan orang lain.

Keesokan harinya, korban mendatangi kantor bank untuk menanyakan kejadian tersebut. Tetapi pihak bank belum memberikan penjelasan dan hanya memberikan surat pengaduan. Karena belum juga mendapat penjelasan tentang kejadian tersebut, korban akhirnya melaporkan ke Polres Malang Kota.

Hingga saat ini, belum diketahui dengan pasti apakah polisi telah menemukan pelakunya atau belum.

Atas kejadian ini, uang korban di dalam rekening terkuras habis.

Sumber : https://goo.gl/aZEYqG

Related Posts

Duh Kasihan! Uang Cewek Ini di Rekening Terkuras Abis. Awalnya Dapat Telepon dari Petugas Bank
4/ 5
Oleh